BPRS Lampung Timur Raih TOP BUMD 2019

BPRS Lampung Timur Berhasil Meraih Penghargaan TOP BUMD 2019. Ajang penghargaan TOP BUMD 2019 (Badan Usaha Milik Daerah) kembali diberikan oleh Majalah Top Business bersama Asia Business Research Center beserta beberapa Asosiasi bisnis dan Ekonomi.

Kegiatan TOP BUMD, diselenggarakan secara berkesinambungan setiap tahun. Peserta TOP BUMD disaring dari 1.149 BUMD di Indonesia menjadi 750 BUMD sebagai peserta, kemudian diseleksi menjadi 200 BUMD Finalis. Dari Finalis tersebut sebanyak 162 BUMD mengikuti penilaian lanjutan secara lengkap.

Untuk tahun 2019 ini, tema yang diangkat adalah sebagai berikut: BUMD Membangun Ekonomi Daerah Yang Berkelanjutan. Dalam acara penganugerahan TOP BUMD 2019, BPRS Lampung Timur meraih penghargaan kategori TOP BPRS 2019 (Kabupaten) atas kinerjanya yang Sukses Merealisasikan Rencana Bisnis Bank 2018 Diatas 100 Persen. Selain itu, Bupati Lampung Timur Ibu Chusnunia Chalim juga kembali meraih penghargaan sebagai TOP PEMBINA BUMD 2019.

 

adminbprslamtim

Related Posts